STUDI EKSTRAKSI BERTINGKAT MINYAK JARAK PAGAR (JATROPHA CURCAS L) DENGAN MENGGUNAKAN MESIN PRES ULIR

Alfakristanto Mulyakandya

Abstract


Jarak Pagar (Jatropha curcas L.) menjadi sangat populer ketika membahas energi alternatif ramah lingkungan. Biji-bijinya mampu menghasilkan minyak campuran untuk solar. Selain daripada itu, pengembangannya dapat dilakukan di daerah kering dan lahan marginal sehingga tidak terlalu banyak bersaing dengan kebutuhan lahan untuk pertanian tanaman pangan. Teknik pengepresan biji jarak dengan menggunakan ulir (screw) merupakan teknologi yang lebih maju dan banyak digunakan di industri pengolahan minyak jarak saat ini. Keuntungan cara ini adalah mengurangi tenaga kerja dan waktu produksi sehingga proses pembuatan minyak nabati dapat berlangsung secara cepat. Dengan melakukan pengepresan bertingkat didapatkan massa bungkil sebesar 3.427 kg, massa minyak sebesar 1.14 kg, kadar minyak bungkil sebesar 15.36 %, rendemen sebesar 23.65 %, dan tingkat ekstraksi sebesar 70.70%.  Tingkat Ekstraksi dengan metode bertingkat lebih besar dibandingkan pengepresan biasa.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.